Barito Selatan, 27 April 2025 — Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalimantan Tengah turut mendampingi Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, dalam rangkaian kunjungan kerja ke Kabupaten Barito Selatan. Salah satu agenda utama kunjungan ini adalah meninjau langsung kondisi jalan yang terendam banjir akibat tingginya intensitas curah hujan di wilayah tersebut.
Peninjauan dilakukan di beberapa titik jalan utama yang mengalami genangan cukup parah dan berdampak pada aktivitas masyarakat. Gubernur bersama rombongan, yang terdiri dari Forkopimda, pejabat pemerintah provinsi, serta unsur TNI-Polri, secara langsung menyusuri jalur yang terdampak dan berdialog dengan warga sekitar.
Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalimantan Tengah menyampaikan bahwa pihaknya akan segera menindaklanjuti arahan Gubernur dengan melakukan penanganan darurat dan perencanaan jangka panjang untuk mengatasi permasalahan banjir di kawasan tersebut.
"Kami berkomitmen untuk mendukung penuh langkah cepat Bapak Gubernur dalam memastikan infrastruktur tetap berfungsi. Penanganan akan dilakukan secara bertahap, baik penanganan sementara maupun perencanaan permanen untuk jalan yang terdampak banjir," ujar Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalteng.
Usai meninjau lokasi banjir, Gubernur melanjutkan kegiatan dengan menggelar rapat bersama Bupati Barito Selatan dan para Kepala Daerah di wilayah DAS Barito, guna membahas langkah-langkah strategis penanganan bencana banjir dan pembangunan infrastruktur berkelanjutan di wilayah tersebut.
Kunjungan kerja ini menegaskan komitmen Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah untuk hadir langsung di tengah masyarakat dan memastikan pelayanan infrastruktur tetap optimal meskipun dalam situasi darurat.